Cikidang, – Babinsa Koramil 2204/Cikidang, Sertu Tusmiyanto, yang bertugas di Desa Bumisari melaksanakan kegiatan karya bakti perbaikan jalan di wilayah Desa Bumisari, Kecamatan Cikidang, Rabu (10/12/2025).
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap kondisi sarana prasarana umum, sekaligus untuk membantu kelancaran aktivitas warga.
Perbaikan jalan dilaksanakan bersama perangkat desa dan masyarakat setempat, dengan fokus membersihkan badan jalan, merapikan pinggiran jalan, serta menutup bagian jalan yang mengalami kerusakan.
Sertu Tusmiyanto menyampaikan bahwa kegiatan karya bakti ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta dukungan Babinsa terhadap pembangunan di desa binaan.
Melalui kegiatan ini diharapkan akses transportasi warga menjadi lebih baik, aman, dan nyaman sehingga dapat menunjang aktivitas sehari-hari dan peningkatan perekonomian desa. (Pendim 0622)